Wisata Germanggis Cilongok, Camp Area Paling Strategis di Banyumas
Banyumas merupakan salah satu Kabupaten di Jawa Tengah yang memilki banyak obyek wisata alam. Namun dari sekian banyak wisata alam yang ada, hanya di wisata germanggis lah kamu dapat melakukan wisata sambil belajar atau wisata fun education.
Ya, germanggis atau Camp Area Germanggis Cilongok merupakan salah satu tempat wisata di Kabupaten Banyumas yang menerapkan konsep berwisata sambil belajar. Di germanggis, kamu dapat merasakan nikmatnya berwisata sambil belajar dan hidup di alam bebas.
Tak hanya itu, kamu juga dapat merasakan sejuknya udara segar alam pengunungan yang asri dan melihat indahnya pemandangan kota Purwokerto Banyumas dari atas ketinggian. Bagi kamu yang suka mendaki gunung atau camping, maka camping di germanggis adalah sesuatu yang harus kamu coba.
Untuk sampai ke tempat wisata ini, di butuhkan satu jam perjalanan dari pusat kota Purwokerto Banyumas, tepatnya berada di Desa Karangtengah Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas Provinsi Jawa Tengah, lokawisata ini juga masih satu area dengan Curug Cipendok.
Sesuai dengan namanya yaitu Camp Area Germanggis, kamu otomatis dapat berkemah atau camping di bukit tersebut. Faslitas camping yang disedikan juga sangatlah lengkap, dari mulai fasilitas memasak, makan, mandi, ibadah hingga tenda campingnya pun juga disediakan.
Kamu dapat menyewa fasiltas tenda kepada pengelola dengan harga Rp 50,000. Namun bagi pengunjung yang telah memilki atau membawa tenda sendiri, cukup hanya membayar Rp 30,000 saja untuk registari sewa lapak camping per tendanya.
Baca Juga : Megahnya Curug Cipendok, Air Terjun Setinggi 92 Meter
Namun bagi kamu yang enggan untuk tidur di tenda, tapi pengin menginp di wisata Germanggis tersedia fasilitas rumah panggok dan home stay dengan biaya sewa yang sangat terjangkau. Untuk rumah panggok sebesar Rp 200,000 sedangkan home stay sebesar Rp 500,000.
Bagi pengunjung yang datang secara rombongan, tersedia fasilitas ruang pertemuan berbentuk aula yang dapat digunakan oleh para pengunjung. Selain itu, tempat parikirnya pun juga sangat luas, mampu menampung banyak kendaraan baik mobil ataupun motor.
Tersedia juga pusat kuliner atau jajanan untuk para pengunjung di sekiar lokasi wisata, sehinga tak perlu khawatir kelaparan jika melakukan camping di wisata germanggis. Keamanan dan kenyamanan para pengunjung juga terjamin, karena selama 24 jam pengelola menjaganya.
Menginap atau camping di Germanggis tentu saja sangatlah menyenakan, karena kita dapat melihat pemandangan kota Purwokerto Banyumas dari atas ketinggian. Selain itu, sejuknya udara pagi hari yang berselimut kabut membuat suasana terasa semkain segar.
Bagi para pengnjung yang datang hanya sekedar untuk berfoto-foto dan menikmati indahnya pemandangan, tidak berniat untuk bermalam, maka cukup hanya membayar tiket masuk sebesar Rp 10,000 saja. Oh ya, banyak sekali spot foto yang instagramable di wisata Germanggis.
Maka boleh di katakan bahwa Wisata Germanggis sebagai tempat camping yang strategis di wilayah Kabupaten Banyumas dan sekitarnya.
2 thoughts on “Wisata Germanggis Cilongok, Camp Area Paling Top dan Strategis”